Senin, 05 Desember 2016

Postcards from Pesta Boneka #5

I had written my experience of attending Pesta Boneka #5 on some messily handmade postcards to my family and friends ....


1. To my beloved cousin, Wisnu



Bandung, December 5th, 2016

What's up, Doc? Healthy and happy, I hope : )

What about me? I'm alright. A couple days ago, I went to Jogja to experience Pesta Boneka. We experienced it together 4 years ago, do you still remember?

 This year I attended Pesta Boneka with Ziggy, a good friend I know from my days as an editor at Mizan Publishing House. Ziggy is a writer. We became really closed when we realized that both of us are into snail mails.

We went from Bandung to Jogja a train called Kahuripan. Our ticket is really cheap, only IDR84.000/person. But I wouldn't suggest you to travel that far by night train, economy class. It's nearly unbearable. Without the daytime scenery, it's hard not to feel squeezed and trapped on a crammed train.

Rain greeted us cheerfully when we arrived on Jogja. A taxi driver grabbed us and to Indraloka Homestay of we went. The venue of Pesta Boneka #5, the first and second day, is on your beloved UGM. On the first day we went everywhere by our feet. Always being so thoughtful, we bought a big umbrella on the admirable UGM Mini Market. (Apart from daily necessities, it also sells bow tie and kebaya dress.) But Rain had run out its words for us that day.

The next day, Rain and us jumped on each other once again. Of course we forgetfully misplaced our umbrella. We tried Bus Trans Jogja on our second day.

PS: We fell in love HARD on Jogja, not to a person but to UGM Food Court.

Your beloved cousin


2. To my ex ... coworker and best friend, Teh Risma


The things tought on a 'Mime for Beginner' workshop  by Ta and Nging from Babymime (Thailand):

1. How to become a jellyfish ..
.
2. How to hompimpa with our asses ...

3. How to kill, slow motion-ly


Bandung, December 5th, 2016

Hi Teh Risma!

Yesterday, I and Ziggy arrived in Bandung intact. Our night train trip was brutal. Kahuripan, our train, was so full of passengers that it's hard to straightened our knees. Ziggy had to sandwiched between two passengers. When we finally stepped our feet on Bandung, she said, "I felt like a right triangle." 

Of course, the only thing that makes this trip tolerable is that we did it to experience Pesta Boneka! : D On the first day, when we went to get our presale tickets, we met a long queue. Apparently, enjoying a puppet show is attractive NOT only for toddler. The ticket to the anticipated Papermoon Puppet Show, The Old Man's Book, was sold out in less than half hour. There were so many sad faces because of that ...

 But other than the Papermoon Puppet Show, there are so many things to ease our ached body. For example: a mime workshop by two handsome men from Thailand! I don't know which one of your boyfriend whose faces are resembled theirs. Ta and Nging taught us how to imagine with motion, to read other's body language. The workshop is free, but the enjoyment we got is priceless! We finished it completely pain-free!

Until then!
Dika


3. To my favorite writer and best friend, Sundea


Bandung, December 5th, 2016

Dear Dea : ) How are you? I wish you and Fauzie are happy and healthy.

Yours truly is alright. This morning I had written some postcards, to tell my family and friends about Papermoon Co's Pesta Boneka on Jogja. I had became a little bit boastful, hahaha.

This time, Papermoon Puppet Theater performed a show about newspaper folders, a girl, a boy, and a very naughty dog! The play was opened by the life of newspaper folders. Some young men and woman work on a room, their job is folding newspaper. They are not forget to have some fun. They folded the newspaper to become puppets. Someone made a person with gun, some others made a superhero puppet. Suddenly it's a war zone! They work AND play hard.

There are also a story about a girl, a boy and a dog, who like to play together and to tease each other. They live near an old men who brings book everywhere in his rollator. Once upon a time, the girl borrowed the old man's book. She read it to the boy and the dog passionately, but rather tediously. The boy and the dog slowly lured to sleep, and then walked away silently. When the girl finished reading, she was so ready to be appreciated, but then found out that she was the only one. She got really angry to her friends!

The other day, they played together near the old man's house, near his window. They see his shadow. He was reading a book peacefully, et voila! Suddenly there are magical creatures emerged from the book. Apparently the old man WAS NOT simply READING, he INSERTS MEANING to his reading material. It's magical.


I was really moved.

Pieces of paper, piles of newspaper, grains of word, slices of life ... they would be blown away by the wind if no one cares about them.

But if someone gathers, assembles, and inserts some meaning to them, they can be something magical.

Even though, it looks 'messy'.

Life is messy.


4. To my brilliant best friend, Farida



Bandung, December 5th, 2016

Faridaaa!

I'm glad to receive the news that you got the opportunity to cover the news around the world. And I was moved to know that even though we are far away, we do remember each other. I hope both of us would find some peace everywhere we go, would find the 'home'  in which we are accepted for being just as we are.

Coincidentally, 'home' was also the theme of Pesta Boneka #5, a magical festival I experienced a couple days ago. I want to tell you the some things I found out there.


The party lasted for three days. The first two days took place in UGM, the last day was held in Desa Kepek, Bantul. For financial reason, I decided to come only for the first two days. Even though it is said the last day IS the PEAK of the party. ("A fiesta in village," said a veteran party-goer.) But I found more than enough enjoyment on my limited partying. 

This time, in addition to watch the puppet show, I had the opportunity to join a mime workshop. The teachers do not look like Charlie Chaplin or Buster Keaton, they look like handsome doctors from Asian TV Series. Our teachers are from Thailand. Their group is called Babymime. They taught us how to deliver messages with eyes and gestures. The goal is to make others also see the picture in our heads. We enjoyed some role-playing. We tried to create an image from specific places, like a museum or a beach. We 'killed' the killer of our parents with imaginary weapon in slow motion. It was really fun! All the malaise we felt in the morning was forgotten (well, the exact word is forgiven). Like I tell you before, I was partying with Ziggy.


After the workshop, we had our lunch in the sensational UGM Food Court. It is so comfortable, and the foods are cheap and delicious. We channeled our inner pig, and ate bakwan, gado-gado, lumpia Semarang, mie ayam jamur, steak ayam crispy--all in less than two days. UGM Food Court had became an ice breaker on the conversations with our new friends, because really ... it is important not to have an empty stomach when you are going to see a lot of puppet shows a day.

On the first day, after being moved to tears by watching Papermoon Puppet's The Old Man's Book, I was moved in different ways by a couple of plays. A puppeteer called Tim Spooner, from U.K., came with his friends and performed a play which has a sweet title: The Assembly of Animals. By the title, Ziggy and I thought about a play with these kind of characters:


Girl, we could not be more wrong! 

The play is about some scientists who did a series of experiments to make 'the best' animal. The setting was dark. It was like a cold laboratory which have a lot of mechanical sounds in the background.  


At first, their creation was still resembled an animal. But then, some of them was like robot, the others made from plastics, and the sound was getting more and more disturbing! After enjoying a heartwarming play, our heart was taken by Tim Spooner & Co. to a spooky place. Thank god it had been warmed before!

I think this is the magic of a puppet show. Even though puppet has a harmless reputation, actually they can be used to tell dark stories. Sometimes we experienced a sadness that is hard to explain, we try to explain it to the other by metaphors. Maybe puppets are also metaphors. By using metaphors, we process our feeling by make connections to the nature of other things. I think puppeteers use puppets because it is the only thing that makes their storytelling possible.

Tim Spooner was not the only one that 'playing' on dark grounds. There was also a play about immigration; about people who lost their home. The last show on the first day was performed by Frigg, from Netherlands. They told us a family's secret.


Frigg's show is unlike any other puppet show. Besides working with puppet, one of them was working with video camera. (S)He filmed the puppeteers in action, and the result was projected on a screen which was placed on the center of the stage, real time. The audiences were not only get a puppet show, but also a film. We were in between 'the scene' and 'behind the scene'. Even though the story was sad, I didn't get carried off emotionally, because I was aware that it is a story.

Suddenly, there was a surprise in the middle of play. It was unexpected by everybody: the electricity went off! The show was interrupted for a couple of seconds. When the light went 'on', the projector was still off. A puppeteer was trying to switch it on. The screen went blue. I think everyone were questioning whether the play would went on or not. And suddenly, the audiences gave Frigg a warm applause. We cheered and clapped our hand. Again, I was really moved.

Frigg put their 'behind the scene' in front of the audiences. When the electricity went off, it was one of the thing that happens 'behind the scene'. Coincidentally, it became a part of their show. I believe the warm applause from the audiences has made the puppeteers calm. (I remember one of them was smiling.) The show went on until its end. A sad one, but I was really happy because of the new experience.


That night my bed felt really comfortable. In the morning, Ziggy and I talked about how much we enjoyed the first day of Pesta Boneka, that we didn't have any expectation on the day after.

On the second day, after a lazy morning, we were back to UGM to buy tickets for an afternoon play. Then we decided to go to a 'neighbor festival', Jogja Asian Film Festival. We went to Empire XXI by taxi. (We accidentally left our blue umbrella there.) We watched a film from Singapore, about conversations that happens in safe rooms, when someone can fully be their own. Some of the conversation theme tiringly repeated and made me relieved that I was not in that room. Ironically, I was in a movie theater which is kind of a room! : ( 

We went back to UGM by Trans Jogja Bus. It was quite cheap and comfortable ride, but we have to wait for awhile until our bus arrived.

The rain was pouring when we nearly arrived on UGM. We ran for our dry clothes. The rain was still pouring during and after our show. Thankfully the amphitheater is a good place for any show. There is open area in the roof. The fresh air can come easily, so do the birds. A bird indeed came in during several puppet show, I suspect there was its home.


I am really grateful that I experienced Pesta Boneka, and the night train trip with Ziggy. After all these years, it still is not easy for me to get close to a new friend. I often think that sometimes I am just too much, that people will leave right in the moment they realized my weaknesses. On the other hand, after all these years, I found out that some people do stay. Some people make the extra effort to stay in touch, even though we are going through some different paths. There are people who didn't give up on conflicts, and still be appreciative when things turned out not as expected.

I think, my so-called best friends, are parts of what I called 'My Home'. I must accept if there are things that put a distance between us in the future. But inside, there would be unmeasurable closeness between us. I think, friendship helps us realized the good thing in ourselves, something we bring when we build a bridge with other people. We might be far away from each other, but our friendship makes me believe that I can find a best friend wherever I go; that I can find a home wherever I go.


Ziggy and I left Pesta Boneka, through the rain. She hummed. "So it's not so sad," she said. "Goodbye Pesta Boneka!" I said. Ziggy pulled an exaggerated sad faces. "Goodbye UGM Food Court!" I said. "Brother!" exclaimed Ziggy.

Even though little by little I have some believe about what I called a home. I still have a lot of questions. I am still following my curiosities. I am trying to find out how to use my capabilities to live and participate in our society.

The train is called Kahuripan. Every time it would stop on a station, there would be an audible announcement on English and Bahasa Indonesian. Ziggy likes the sound of Stasiun Sumpiuh. I like Stasiun Wates, if pronounced quickly, it will sound like "What's?".

Kahuripan is arriving at Wates.

Life is arriving at What's?


5. To my fellow Pesta Boneka lover, Kahuripan survivor, and best friend, Ziggy


After Frigg's play, The Big Unknown ...

... my shadow, yours, and our lost umbrella's.


Bandung, December 5th, 2016

Dear Ziggy,

I just want to tell you how happy I am to spend our time together. We have gone through the bad Kahuripan, and the good Pesta Boneka AND the UGM Food Court. I am so grateful for that.

I apologize on our last day together, you have to spent a lot of money on me. Financial planning is not my strong point. I wish I could be more honest with you when my money was getting short, so that we could had chosen to do something cheaper.

On our trip together, I realized the way you hum under the rain to 'huss' away the sadness. You feel the pain without being a pain. You share kindly with some(chosen)one you just met.

XO,
Dika




#pestabonekabloggingcontest
#pestaboneka5

Kamis, 01 Desember 2016

Muria

Jelang Muria menghabiskan potongan Pizza terakhirnya, tawa pecah dari sudut meja yang lain. Seperti biasa, sahabatnya Joy melontarkan lelucon yang tidak terduga orang-orang karena disamarkan menjadi cerita sedih. Muria berseri-seri, dia bertemu Joy ketika rambut mereka masih hitam dan belum ada garis-garis yang tidak hilang dari wajah mereka. Namun selera humor Joy masih sama, Muria yakin, Pizza di piring Joy masih hangat meskipun sudah tinggal sedikit.

Di depan setiap orang ada sepiring Pizza yang mesti mereka habiskan. Kursi di sebelah kanan Muria ditempati Gracie, cucu Joy yang berusia sembilan tahun. Gracie memainkan Pizzanya yang masih tersisa banyak, menyisihkan brokoli dan wortel ke sisi Pizza. Muria mengedipkan salah satu matanya kepada Gracie, seolah mereka melakukan kenakalan bersama.

"Nenek aneh," ujar Gracie. "Brokoli dan wortel kok dicampur dengan Pizza."

"Joy mau kamu tumbuh sepertinya," sahut Muria.

Mata anak perempuan itu membulat. "Sayurannya pasti kumakan!" serunya. "Tapi nanti." Muria mengangguk maklum, Gracie memang masih punya banyak waktu.

Adik Muria, Martel, duduk di sebelah kirinya. Pizzanya sedikit lebih banyak daripada Muria, tapi Martel memakannya dengan malas-malasan. Tidak banyak lagi daging dan keju yang tersisa di atasnya. Martel sudah menghabiskannya ketika usianya masih muda.

Mata Muria menangkap wajah Lucia, yang sedang termenung di seberangnya. Sesungguhnya, perjamuan ini ialah perayaan ulang tahunnya yang ke-28. Namun ekspresi wajahnya tidak mudah tertebak, antara sedih atau terharu.

"Pizzamu enak, Lucy?" tanya Muria.

Senyum kecil terbit di wajah itu. "Potongan yang baru kumakan pahit sekali. Aku mencoba meletakkan urap di atas Pizza ... ternyata rasanya kurang cocok." jawab Lucia. "Tapi aku jadi tahu bagaimana rasanya. Aku juga makin bersyukur karena ingat lagi betapa lidahku mampu mengecap rasa-rasa yang lain .... Kalau Kakek, bagaimana rasa Pizzanya?"

Muria terdiam sejenak, dia tidak menyangka akan ditanyai begitu. "Mmm ... enak ...."

"Enak saja!" sahut Lucia dengan nada 'Yeah right'. Meskipun memanggil 'kakek', Lucia berbicara kepada Muria sebagaimana kepada teman sebayanya.

"Iya enak ...." ujar Muria, pandangannya kini tertuju kepada piringnya yang sebagian besar kosong. Senyum Lucie semakin lebar karena Muria kelihatan salah tingkah.

"Sejujurnya sekarang kakek jadi lebih memperhatikan gambar-gambar di piring yang sudah tidak terisi Pizza lagi. Buat orang pemalu dan rumahan seperti kakek, ternyata banyak wajah yang pernah Kakek jumpai, banyak tempat yang pernah disinggahi. Kakek nggak menyangka semuanya bakalan seramai ini ...." Muria melihat pemandangan di sekelilingnya. "Dulu kakek bahkan nggak pernah bermimpi suatu hari akan dipanggil kakek ...."

Muria kembali menatap piringnya, diam-diam menghapus genangan di pelupuk matanya. Dia menyadari, di balik potongan Pizza terakhirnya, sebentar lagi, akan muncul wajahnya sendiri.


(Tulisan ini ditulis pada pertemuan Couchsurfing Writer's Club, Kamis (24/11) lalu. Dea, host pada hari itu, menyiapkan berbagai kutipan tentang Pizza untuk kami tanggapi. Prompt ini sebetulnya disiapkan sejak beberapa minggu lalu, sebelum kami mengadakan pertemuan di sebuah restoran Pizza, tapi ternyata ada perubahan agenda. Supaya pizzanya tidak mubazir, kami lantas jadi menggunakan prompt ini.

Karya yang lain lucu. Dea bercerita tentang pizza yang terbuat dari segala hal membahagiakan, yang lantas jatuh dari bulan menimpa seorang yang beruntung. Arta menggambar. Ryan berandai-andai dirinya Pizza. Setelahnya, Arta mengusulkan supaya kami bercerita 'live', idenya jadi semakin lucu lagi.

Kutipan yang saya dapat: A Pizza is a circle of life. )

Kamis, 24 November 2016

Resep Pesta Boneka a la Papermoon

“Yang selalu berkesan adalah acara When Puppeteers Cook …,” kata Ria Papermoon, dalam temu wicara Pengalaman Mengelola Pesta Boneka, di Kineruku, Kamis (17/11) lalu. “Kami meminta para dalang boneka memasak makanan kesukaan mereka. Boleh apa saja, kalau sukanya sandwiches bikin sandwiches juga boleh. Mereka bisa membawa bahan makanan dari tempat mereka berasal, atau sekalian berbelanja waktu kami mengajak mereka main ke pasar …. Siapapun boleh mencicipi masakannya! Pada Pesta Boneka yang lalu, ibu-ibu berkomentar masakan dari Filipina terlalu asem buat lidah mereka! Sementara itu, puppeteer dari Jepang mencoba mengikuti selera kita dengan membuat sushi berisi pete dan ikan teri!”

***

Sebagai anak laki-laki yang lebih senang main boneka daripada bola, saya selalu menanti sajian pentas boneka dalam International Biennale Puppet Festival Pesta Boneka di Yogyakarta. Saya pertama kali mengunjungi Pesta Boneka #3, pada 2012. Ketika itu, harga tiket Kelas Ekonomi Kereta Api Kahuripan, dari Stasiun Kiaracondong sampai Stasiun Lempuyangan masih Rp38.000. Saya mengajak sepupu saya, mahasiswa UGM yang kamarnya saya tumpangi, berangkat ke Padepokan Seni Bagong Kussudiardja di Bantul, dengan sepeda motor. Itu pertunjukan boneka pertamanya. Saya tertawa mendengar sepupu saya tertawa lepas menyambut lawakan Wayang Hip-Hop. Pesta Boneka jadi pengalaman yang sama-sama kami nikmati.

Dua tahun kemudian saya datang lagi. Penginapan saya dekat dengan IFI LIP Yogyakarta, salah satu lokasi Pesta Boneka #4. Saya pergi dan pulang berjalan kaki sambil membawa payung pinjaman dari penginapan. Sayangnya, waktu itu sepupu saya sedang sibuk mempersiapkan diri menjadi dokter. Dia tidak bisa menemani saya menonton pentas boneka. Namun, saya punya sederet teman di Yogyakarta, yang baru saya kenal dari komunitas penyuka korespondensi, Card to Post. Kami lantas janjian kopi darat, sekalian menonton pentas boneka bersama. (Sekarang saya bisa membaca surat sambil membayangkan suara sahabat pena saya.)

Tahu-tahu, hampir dua tahun berlalu sejak kunjungan terakhir saya ke Pesta Boneka. Sepupu saya sudah menjadi dokter yang bertugas di Flores. Harga tiket Kelas Ekonomi Kereta Api Kahuripan, dari Stasiun Kiaracondong sampai Stasiun Lempuyangan kini Rp84.000. Tahu-tahu, Pesta Boneka #5 diadakan lagi pada tanggal 2-4 Desember mendatang! Temanya kali ini: Home. Sejak minggu lalu, saya mulai mempersiapkan serba-serbi keberangkatan saya: tiket kereta, tiket menonton, dan penginapan. Saya bahkan menjerat seorang sahabat ikut dalam perjalanan ini, karena percaya Pesta Boneka bakalan menjadi pengalaman menyenangkan bagi kami.

***

Sebelum berbagi pengalaman mengelola Pesta Boneka, Ria menceritakan bagaimana Papermoon lantas menjadi marganya. Papermoon Puppet Theatre adalah kelompok teater yang didirikannya bersama rekan-rekan. “Dulu bonekanya dibuat dari kain-kain lama yang kami pakai lagi. Pentasnya juga bisa di mana saja, panggungnya bisa dibawa ke mana-mana.”

Seiring berjalannya waktu, Papermoon Puppet Theatre senantiasa menabung pengetahuan. Ketika mereka dikunjungi sekawanan orang dari belahan dunia lain yang ingin mempelajari wayang kulit, mereka juga minta supaya diajari sesuatu. (“Padahal kami bukan ahli wayang kulit,” ujar Ria. “Mereka berkunjung karena kami menyebut diri kami ‘puppet theatre’.”) Salah seorang dari kawanan itu lantas membuatkan boneka topeng yang jadi bagian dari pementasan Pesta Boneka yang pertama. “Sebetulnya program pementasan yang dulu kami buat kurang sesuai dengan istilah ‘festival’ karena programnya jangka panjang (bukan dalam hitungan hari atau minggu),” ujar Ria.

Ria menjelaskan bagaimana konsep ‘International Biennale Puppet Festival’ awalnya merupakan klaim Papermoon Puppet Theatre belaka. “Dulu, kami memakai kata ‘international’’ karena salah satu karya yang ditampilkan buatan orang dari luar negeri,” ujarnya. “Dua tahun kemudian, pada suatu kesempatan kami hendak memamerkan karya kami. Kami curhat kepada pemilik galeri, bagaimana kami mau bikin festival boneka. Tahu-tahu dia menyuruh kami membuatnya sebagai bagian dari pameran! Salah satu penampilnya berasal dari Prancis. Dari sana, dia bisa sampai ke Indonesia dengan menyetir mobil.(!!!) Dia singgah, dan sempat tinggal di berbagai negara. Kebetulan, dia sampai ke Indonesia bertepatan dengan acara kami. Lalu kami mintalah dia pentas.” Karena saat itu festival boneka yang mereka adakan berjeda dua tahun, maka terpikirlah istilah ‘biennale’. “Banyak event bergengsi dunia yang memakai kata ‘biennale’, kami pikir boleh juga dipakai Pesta Boneka, supaya jualannya lebih gampang,” kata Ria. Jelas ada doa dan usaha yang menempel dalam konsep tersebut, karena kemudian Pesta Boneka betul-betul menghadirkan puppeteers mancanegara, dan diadakan berkelanjutan selama dua tahun sekali.

Keluarga Papermoon juga mengumpulkan pengetahuan dengan bepergian ke berbagai penjuru dunia. Mereka pernah mengikuti program residensi di kota New York. Selama beberapa bulan, mereka dibiayai untuk hidup dan mengunjungi berbagai museum di sana. “Bentuk pertanggungjawaban kepada penyelenggara residensi cuma laporan tertulis sebanyak dua lembar kertas A4,” kata Ria. “Residensinya luar biasa baik!” Sepulang dari kota New York, Papermoon Puppet Theatre memproduksi lakon Mwathirika, yang terinspirasi kisah orang-orang hilang saat terjadi guncangan kekuasaan di Indonesia. Lakon tersebut berumur panjang, dipentaskan di banyak kota, termasuk Bandung. Entah bagaimana, program residensi yang berkesan ‘longgar’ itu malah memicu kemunculan karya yang menyentuh hati banyak penonton.

Papermoon Puppet Theatre kerap berpartisipasi dalam festival-festival boneka, baik di dalam maupun luar negeri. Namun, tidak semua merupakan pengalaman manis. Pernah mereka berpartisipasi dalam festival yang panitianya menjanjikan berbagai hal besar yang akhirnya kosong. Pada kesempatan yang lain, mereka berangkat ke festival boneka di negara lain dengan biaya sendiri, lalu merasa tidak mengalami hubungan emosional dengan kota, serta para seniman lain. Mereka hanya tampil, lalu istirahat di hotel. Kegiatan yang bisa dilakukan di mana saja. Ada juga festival boneka yang berhasil mendatangkan maestro dari berbagai penjuru dunia, tapi gagal mendatangkan penonton. Dari pengalaman tersebut, mereka mengumpulkan rempah beraneka rasa. Secara bertahap, keluarga Papermoon menulis resep festival boneka yang ingin mereka sajikan.

Menurut Ria, sesungguhnya puppeteers adalah orang-orang yang baik. Mereka tidak menjadi dalang boneka, karena ingin kaya. Ketika berpartisipasi dalam sebuah festival, mereka ingin berbagi cerita. Mereka ingin punya hubungan dengan penonton; hubungan dengan tempat yang mereka kunjungi; hubungan dengan sesama puppeteer. Mereka rela mengeluarkan biaya transportasi ke belahan dunia yang jauh dari tempat tinggalnya, selama mereka berkesempatan untuk berbagi dan merasakan berbagai hubungan tersebut. Keluarga Papermoon berupaya memenuhi kebutuhan akomodasi, makanan, berupaya memberi fasilitas di mana para seniman bisa tampil baik, dan berkesempatan merasakan hubungan emosional dengan penonton, tempat, dan sesama seniman.

“Bayangkan saja, ada seorang teman puppeteer dari Islandia yang tahu-tahu menyatakan bahwa dia mau tampil di Pesta Boneka. Kenalnya lewat Facebook. Sebelum tampil, dia menyapa saya di depan penonton, ‘Hello my Facebook friend!’,” kata Ria. Perkawanan dengan para seniman boneka di berbagai penjuru dunia merupakan salah satu bentuk ‘Modal Sosial’ penyelenggaraan Pesta Boneka. ‘Modal Sosial’ yang lain adalah kawan-kawan yang dijumpai dalam perjalanan Papermoon Puppet Theatre, mereka yang lantas menjadi panitia dan relawan yang bersedia membantu semampunya.

Ada juga ‘Modal Kultural’. Ria mengamati orang-orang Jogja senang sekali merayakan sesuatu, “Bahkan gerobak saja dirayakan.” Berdasarkan pengamatan ini, diputuskanlah bahwa Pesta Boneka juga dirayakan di tengah masyarakat desa. “Ada pementasan yang memiliki kebutuhan teknis tertentu (lighting, sound, dll) yang kami akomodasi dengan menyiapkan ruangnya. Selain itu, ada juga pertunjukan yang dirayakan di tengah-tengah desa. Kami bekerjasama dengan anak-anak muda di Desa Kepek untuk menyelenggarakan Pesta Boneka di sana.”

Salah satu tujuan dari perayaan bersama ini adalah ‘pembibitan’. Semakin banyak orang yang berpesta boneka, yang menemukan makna dan kesenangan dari menyimak pentas boneka, Ria berharap selanjutnya akan muncul kelompok teater-teater boneka yang baru. Keluarga Papermoon bersenang hati memberi kesempatan tampil bagi orang-orang yang tertarik menggunakan boneka sebagai medium bercerita.

Selain itu, tentu saja penyelenggaran Pesta Boneka juga membutuhkan ‘Modal Kapital’. Ria mengaku belum menemukan teknik menulis proposal jitu yang menjamin permohonan funding mereka diterima. Namun, di sisi lain, situasi tersebut membuat Papermoon Puppet Theatre berupaya mandiri. Mereka mengadakan fundrising. Salah satu caranya: mementaskan kembali lakon Secangkir Kopi dari Plaja yang muncul dalam sekuel Ada Apa dengan Cinta?, dengan harga tiket yang lebih mahal dari pertunjukan mereka yang biasa. Cara lainnya adalah menyediakan paket-paket donasi, di mana para dermawan bisa menyumbang sekaligus menerima cenderamata istimewa. Panitia Pesta Boneka juga bekerjasama dengan festival lain di Yogyakarta, dan berujung pada perolehan dana bersama. Mulai Pesta Boneka #4, mereka juga mulai menarik tiket pertunjukan. “Kami rapat serius sebelum memutuskan menarik tiket. Kami khawatir kalau belum ada penonton bagi kelompok teater yang masih baru,” ujar Ria. Namun kekhawatiran itu sirna, ketika kenyataan di lapangan menunjukkan bahwa tiketnya sold out.

***

“Bagaimana cara merawat penonton?” tanya seorang penyimak, saat sesi tanya jawab dibuka.

“Seperti merawat Instagram saja,” jawab Ria jenaka. “Jangan cuma posting kalau sedang ada perlunya.” Mereka menghargai kesempatan berinteraksi dengan orang lain, termasuk membalas e-mail yang kerap masuk untuk menanyakan kapan Papermoon Puppet Theatre mengadakan pementasan. “Kebetulan, kami jarang mengadakan pementasan di Indonesia karena berbagai alasan. Pesta Boneka seperti traktiran kami, dua tahun sekali. Kami membangun rasa penasaran. Kami juga berupaya membuat Pesta Boneka jadi festival yang ramah keluarga.”

“Ketika membuat acara, seseorang punya gambaran tentang bagaimana acara itu seharusnya diadakan. Bagaimana menyampaikan gambaran itu kepada orang lain?” tanya penyimak yang lain.

Ria menjelaskan, tujuan utama membuat festival yang melibatkan begitu banyak orang adalah untuk berbagi kesenangan. Kepuasan pribadi bukan menjadi prioritasnya. “Kita bisa memenuhi ego pada kesempatan lain, misalnya saat berkarya.”

Pada temu wicara ini, para penonton pun berkesempatan berbagi pengalamannya menyelenggarakan festival. Ada teteh-teteh yang menceritakan pengalamannya membuat festival mendongeng di Bandung. (“Kejutannya adalah hujan besar ketika acara.”) Ada seorang budhe yang membuat kemah penari di Bandung. Dia paham sekali bagaimana ‘Modal Sosial’ berperan besar dalam terwujudnya sebuah cita-cita. Budhe bercerita pengalamannya menggalang dana melalui situs crowdfunding.

Seorang kakak-kakak menuturkan pengalamannya menyelenggarakan pameran keliling di bidang ilustrasi. “Volunteer yang mendaftar kebanyakan dari latar belakang yang lain, misalnya hukum,” ujarnya. Apa yang mereka kerjakan, punya daya tarik bagi masyarakat yang lebih luas.

***

Menyimak pengalaman Ria mengelola Pesta Boneka, saya seolah diizinkan mengintip ke dapur Papermoon; melihat bagaimana sajian kesukaan saya disiapkan. Selama ini, saya senang menonton pentas boneka, karena boneka dapat menceritakan hal sulit dengan cara sederhana. Saya terkesan dengan bagaimana puppeteers meniupkan nyawa pada boneka ciptaannya; dengan mereka yang terinspirasi kisah yang ada di sekitarnya, dan mengajak penonton berpartisipasi memperkaya lakon mereka. Siang itu, di Kineruku, Ria tidak bercerita tentang bagaimana Papermoon Puppet Theatre melakukan hal tersebut, tapi tentang sesuatu yang lebih penting lagi, yaitu ….

***

RESEP KELUARGA PAPERMOON MENYELENGGARAKAN FESTIVAL:

1. Resep membuat anggaran:

- Buat anggaran realistis. Sesuai kemampuan. (“Jangan berpegang pada standar yang sama. Kalau di masa depan uang yang terkumpul nggak cukup untuk membayar penginapan, ya kami bikin acaranya berkonsep kemah saja.”)
- Punya tim kerja yang ramping.
- Membangun kepercayaan dan kerjasama dengan berbagai pihak, termasuk penginapan. (“Penginapan adalah biaya yang paling besar.”)

“Sebetulnya ini mirip dengan produksi pementasan boneka. Pilih bahan-bahan yang bisa digunakan lagi pada pementasan selanjutnya.”

2. Resep membangun tim kerja:

- Bangun suasana kerja yang nyaman, tanpa paksaan. Orang yang bekerja bersama mereka mesti senang. Percaya bahwa setiap anggota tim mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

- Berani berbuat salah, dan belajar dari kesalahan. Upgrade kemampuan anggota tim, misalnya dengan mengajak technical director melihat pentas boneka lain yang ada di luar negeri.

- Sedia plan B.

Kamis, 06 Oktober 2016

Tullah dan Dullah

1.

Di tengah percakapan mereka, Bu Rika menyadari dirinya tidak perlu memalsukan senyum ketika berhadapan dengan Tullah. Tidak seperti kebanyakan orangtua yang datang mengambil rapor anaknya, laki-laki berkulit cerah yang duduk di depannya itu belum menikah. Dalam cara bicaranya, ada nada yang menyiratkan kepolosan. Dia juga tinggi ... wangi. Ketika tersenyum, matanya bersinar hangat. Giginya pun berderet rapi. Tahu-tahu Bu Rika balas tersenyum, lalu lupa sudah bicara sampai mana.

"Iya, Bu Rika. Di rumah Dullah juga nggak banyak cerita," sahut Tullah. "Dia sukanya diam di kamar, dengar musik pakai headset. Kalau saya panggil, seringkali nggak menjawab. Biasanya setelah dihampiri, dia baru bersuara. Kalau saya ajak ngobrol, tanggapannya pendek-pendek. Saya khawatir, sih. Tapi sekarang mungkin memang masanya Dullah begitu. Nilai-nilainya juga bagus, kan, Bu?"

"Nilainya bagus sih, Pak," ujar Bu Rika. "Sepertinya Dullah sadar pentingnya nilai supaya dia nggak kehilangan beasiswa. Tapi beberapa guru bilang, mereka nggak pernah melihat Dullah menunjukkan kesenangan waktu belajar. Saya juga nggak tahu apa pelajaran favoritnya. Biasanya setiap anak, meskipun nggak suka sekolah, menunjukkan minat ke pelajaran favoritnya. Saya prihatin, Dullah bakalan kehilangan minat belajar saat tahu bahwa nilai cuma angka saja."

Alis Tullah naik. "Cuma angka, Bu?"

"Memang cuma angka. Yang lebih penting sekarang bagi Dullah sebetulnya buat kenal apa yang jadi minatnya. Supaya dia bisa menentukan setelah ini mau ke mana. Memang sih anak seumuran Dullah menuntut diberi privasi oleh para orangtua. Tapi jangan sampai lupa bahwa mereka juga masih butuh kita. Kita nggak bisa mengikuti terus suasana hati mereka. Ajak ngobrol terus, dengarkan lebih baik," ujar Bu Rika. "Saya tahu kok Pak Tullah nggak sulit mengajak ngobrol orang lain."

Tullah tersenyum, kali ini tidak menyahut lagi apa-apa. Pipi Bu Rika memerah, dia menyesal kelepasan menyampaikan kalimatnya yang terakhir.


2.

Seorang perempuan muda melotot melihat deretan angka ketika dia berdiri di atas timbangan. "100 gram?!" pekiknya spontan. "Setelah semuanya, cuma turun 100 gram?"

Beberapa orang di gym lantas tersenyum sembunyi-sembunyi. Tullah menghela napas saja. Untung perempuan itu bukan klien yang mesti dia dampingi. "Tubuh punya kemampuan membiasakan diri dengan kondisi yang dihadapinya," ujar Tullah, di depannya ada seorang laki-laki yang sedang mengangkat beban. "Kalau porsi latihan kita tetap, lama-lama tubuh kita berhenti merespons .... timbangannya juga berhenti merespons."

Sesungguhnya, deretan angka di timbangan juga sudah tidak lagi merespons Tullah. Sejak dulu, dia telah mencapai berat badan idealnya. Kalaupun ada yang belum Tullah anggap ideal, maka itu adalah deretan angka di rekening tabungannya. Kunjungannya ke sekolah Dullah mengingatkan Tullah bahwa kurang dari enam bulan lagi adiknya itu akan lulus SMP. Mendaftar masuk SMA membutuhkan biaya. Selama perjalanan dari sekolah ke tempat kerjanya, Tullah berhitung dalam benaknya. Biaya masuk SMA memang sudah disiapkan, tapi bagaimana dengan keperluan lainnya?

Penghasilan Tullah:
Gaji instruktur fitness: 3 juta/bulan
Tip dari klien: > 2 juta

Pengeluaran:
Suplemen pembentuk tubuh: 400 ribu
Perawatan diri (grooming, spa): 700 ribu/bulan
Cicilan motor: 600 ribu

Lalu belanja bulanan, uang jajan Dullah, pakaian, tagihan listrik, lalu air. Setelah telepon dan asuransi kesehatan ... hitungan Tullah mulai berantakan. Dia sadar, kalau dia bisa mengurangi biaya perawatan diri. Namun pos pengeluaran itu terkait dengan besarnya tip yang dia terima. Para klien di gym lebih senang didampingi trainer yang secara fisik bersih dan menarik. Sebetulnya selama ini Tullah masih bisa menabung, tapi jumlah tabungannya rentan berkurang apabila ada situasi darurat, seperti pipa air di rumah mereka meledak dan harus segera diperbaiki, tabungannya berkurang setengahnya.

Baru-baru ini Tullah tahu dari celetukan seorang klien bahwa biaya pendaftaran mahasiswa baru di perguruan tinggi swasta terkemuka di kota mereka adalah 30 juta rupiah. Setiap semester uang kuliahnya naik hampir dua puluh persen. Tullah tahu bahwa dia punya waktu paling tidak tiga tahun untuk menabung. Namun, bagaimana dengan inflasi? Tullah sungguh berharap Dullah cukup pintar dan beruntung untuk bisa masuk perguruan tinggi negeri. (Dan kalau bisa, di jurusan yang sekiranya membuat Dullah bisa bergerak lincah di lapangan pekerjaan yang tidak akan menyia-nyiakan pengorbanan Tullah selama ini.)

"Nilai cuma angka saja," begitu kata gurunya Dullah. Tullah yakin, Bu Rika belum pernah mengalami saat di mana dirinya mesti berhenti sekolah demi menghidupi adik dan dirinya sendiri. Orangtua mereka meninggal tiba-tiba akibat kecelakaan. Pada situasi yang mereka hadapi, setiap angka punya makna yang langsung berhubungan dengan kelangsungan hidup. Kalau Tullah ditanya apakah menjadi instruktur gym merupakan panggilan hidupnya ... sejujurnya, Tullah lebih senang mengurus sepetak kecil kebun di rumah. Pagi ini biji tomat yang dia tanam baru bertunas. Kalau selama ini hidup mereka tidak bergantung dari kemurahan hati orang lain, daripada mengulangi kata-kata yang sama di gym lebih baik Tullah mengajak bicara tanamannya.

"Woi, Tullah! Nanti malam jadi, kan?" seru Lexi, rekan sesama trainer. Tullah mengangguk.


3.

Seorang perempuan paruh baya keluar dari lift dengan plastik penuh berisi belanjaan. Pintu lift menutup kembali, di dalamnya tinggal Lexi dan Tullah.

Sejak beberapa bulan lalu, Tullah memperhatikan Lexi semakin sering mengenakan barang-barang baru yang mahal. Sulit membayangkan jam tangan Cartier dan iPhone 6 bisa dibeli hanya dari pemasukan seorang trainer. Setelah ditanya, Lexi bilang apa yang dia lakukan sesungguhnya sederhana. "Modalnya besar sih, tapi gue tahu kok elu udah punya," ujarnya.

"Kemarin kamu bilang, kita bakal ditanya-tanya dulu, ya?" tanya Tullah.

"Iya. Tapi bohong juga boleh, kok. Lha, apa kamu kira namaku betul-betul Lexi?"


4.

Laki-laki yang membuka pintu lebih tinggi daripada Tullah. Tullah merasa terintimidasi karena jarang sekali berhadapan dengan orang yang lebih tinggi. Laki-laki itu mengenakan Kemeja lengan panjang dan pantalon yang potongannya memperlihatkan lekuk tubuh. Kehadirannya juga terasa di udara, karena dia memakai parfum beraroma kuat. Merekaberjalan beriringan ke ruangan yang di sudut-sudutnya dihinggapi kamera. Sofa tempat Tullah duduk menghadap ke jendela. Ada meja berkaca tebal yang memisahkan sofanya dengan tempat laki-laki itu duduk. Di meja juga ada kamera.

"Santai saja, ya," ujar laki-laki itu. "Nama kamu siapa?"

"Indra."

"Sebelumnya pernah ikut modelling?"

"Pernah, lumayan buat nambah-nambah uang saku." Tullah tersenyum.

"Kurang ya dari orangtua?"

"Gue yang boros. Sukanya travelling. Lagipula gue anak satu-satunya. Pengen dong bisa buktiin ke ortu kalau gue bisa dapetin duit sendiri."

Semakin panjang percakapan mereka, Tullah mendapati betapa mudah dan menghiburnya mengarang-ngarang cerita.


5.

"Hisap," pinta laki-laki itu tegas.

Tullah menurut.

"Pelan-pelan. Buka baju kamu."

Tullah melepas kancing kemejanya. Laki-laki itu mundur selangkah dan mengambil kamera dari meja. Dia mengarahkan lensanya ke wajah Tullah. "Tatap kameranya."

Untuk rekaman sepanjang tiga puluh menit, mereka bekerja nyaris selama tiga jam. Saat kelelahan, mereka kerap mengambil jeda paling tidak selama sepuluh menit.

"Rokok?"

Tullah menggeleng.

Laki-laki itu tertawa. "Sudah puas 'ngerokok', ya? Oh ya, kenalin, nama gue Deden."

"Gue ... Indra," ujar Tullah. Lalu mereka tidak banyak bicara lagi.

Kala itu sudah dua kali Deden mencapai klimaks. Namun dia belum juga puas dengan hasil rekamannya. Kali ini Tullah memutuskan untuk lebih melemaskan lagi tubuhnya. Dia berupaya tidak melawan. Bukan hal sulit, karena sebagian besar tubuh memang dirancang bereaksi terhadap kehadiran tubuh orang lain. Dia membiarkan saja tangan Deden menjamah bagian-bagian tubuhnya yang paling sensitif.

Dan kalau dipikir-pikir, apartemen ini merupakan hunian idamannya. Letaknya di tengah kota. Perabotannya minimalis, ada balkon tempat Tullah bisa bercocok tanam. Banyak juga lemari, tempat dia bisa menyimpan segala hal yang tidak enak dilihat apabila dibiarkan berserakan. Tullah bisa membayangkan tinggal di sini--mungkin nanti ketika Dullah sudah jadi pengacara dan berinisiatif memberinya hunian yang layak. Tullah memejamkan matanya, untuk sesaat, dia merasa rumahnya memang di sini. Dan laki-laki yang tengah memeluknya dari belakang memang merupakan kekasihnya.

Namun, dinginnya jam tangan logam yang sekarang hinggap di pinggul, menyadarkan Tullah. Dia membuka matanya.

"Berlutut," kata Deden. Dia lantas berdiri di hadapan Tullah. Tangannya bergerak-gerak cepat di dekat wajah Tullah. Tullah memejamkan matanya, lalu merasakan cairan hangat menerpa pipinya.

"Sekarang lihat ke kamera." Tangan Deden menyentuh pipi Tullah, mengarahkan ke mana dia mesti menatap.


6.

"Dullah! Kemari sebentar, jangan pulang dulu," pinta Bu Rika.

Dullah pun urung keluar kelas. Dia menghampiri meja guru.

"Sebentar ya," Bu Rika nyaris berbisik. "Tunggu yang lain pulang dulu."

Dullah hanya mengangkat alisnya. Ketika hanya ada mereka berdua di kelas, barulah Bu Rika menyerahkan keresek berisi kotak makan yang ukurannya agak besar. "Dullah, ini, Ibu baru saja mencoba-coba membuat Carrot Cake. Karena resepnya baru, Ibu membuat agak banyak sampai rasanya pas ... ini buat Dullah dan Kak Tullah."

Dullah membuka tutup kotak makan tersebut. Kotaknya terisi penuh. "Ini semua buat kami, Bu?"

Bu Rika tertawa canggung. Pipinya bersemu merah. "Nanti kamu beritahu Ibu ya menurut Kak Tullah rasanya bagaimana ...."

Dullah pun pulang sambil membawa pemberian Bu Rika. Ketika sudah agak jauh dari sekolah, dia membuang pemberian itu ke tempat sampah. Dasar perawan tua, batin Dullah. Sempat saja berkhayal di kelas. Tidak perlu jadi jenius untuk bisa menduga apa gambar yang terpatri di benak Bu Rika, dan Dullah sama sekali tidak ingin jadi bagian dari gambar tersebut.

Sesampainya di rumah, Dullah menemukan Tullah sedang menyiram tomat dan kacang panjangnya. "Hai, Dul, ada cerita apa di sekolah?" tanya Tullah, wajahnya berseri sebagaimana biasanya ketika sedang berkebun. Dullah mengangkat bahunya. "Gitu, deh!" katanya. Lalu Dullah buru-buru masuk ke kamar, menutup pintu, menyetel musik, dan membenamkan wajahnya di bantal.

Pesona Kak Tullah telah memikat Bu Rika. Memikat para anggota gym yang memberinya tip. Memikat penjual sayur dan daging di pasar yang bersenang hati mengizinkannya berutang, dkk, dll. Namun pesona itu tidak mempan kepada Dullah yang tinggal dengannya selama tujuh hari dalam seminggu.


7.

Planet itu kecil. Hanya ada sebuah rumah yang dikelilingi padang rumput sehijau lapangan bola. Padang rumput itu dibingkai hutan yang, saking rimbun pepohonannya, sulit ditembus cahaya matahari. Udara di sana sangat bersih. Planet itu ditempati seorang anak laki-laki bernama Dullah. Tidak ada orang lain. Di sana, dia dapat melakukan apapun keinginannya.

Pada kenyataannya, Dullah sedang berada di kelas bersama hampir tiga puluh anak lainnya. Mereka menyimak dan tidak menyimak pelajaran Bahasa Inggris.

Beberapa menit lalu, ketika Dullah larut dalam lamunannya, Bu Mariam menugaskan anak-anak mencari seorang pasangan, untuk tugas kelompok hari itu. Semua anak sudah mendapatkan pasangannya kecuali Dullah dan Fahri.

Anjing, batin Dullah.


8.

Fahri tidak perlu membayangkan tinggal sendiri di planet kecil untuk merasa sendirian di sekolah. Di sekolah yang  mendeklarasikan diri berpijak pada agama, Fahrilah satu-satunya yang mendeklarasikan bahwa dirinya tidak seperti anak laki-laki lainnya. Bahwa dia menyukai anak laki-laki, sebagaimana anak laki-laki menyukai anak perempuan. Hampir setiap hari anak laki-laki mengata-ngatainya dan anak perempuan menganggapnya aneh. Sementara itu, para guru memilih untuk melabeli Fahri 'kasus' atau malah sekalian menganggapnya tidak ada.

Dulu pada hari pertama Fahri masuk sekolah ini, tangan Fahri selalu melambai-lambai setiap kali melangkah dengan hati yang riang. Hampir tiga tahun kemudian, langkahnya jadi kelihatan biasa saja karena semakin jarang hati Fahri merasa riang.

Namun hari ini, Fahri bisa berpasangan dengan Dullah untuk tugas kelompok Bahasa Inggris. Dari luar Dullah adalah segala yang merupakan kebalikan Fahri yang canggung, ekspresif, tapi kesepian. Fahri merasa inilah kesempatan mengenal dan dikenali Dullah. Dengan tangan yang melambai-lambai, dia berjalan ke kursi kosong di sebelah Dullah.

Fahri tidak menyadari ketidakmampuan menyembunyikan perasaan adalah sifat yang paling membuat Dullah jijik kepada orang lain.


9.

Pada tugas Bahasa Inggris kali ini, para siswa bertugas mewawancara satu sama lain tentang keluarga masing-masing. Ketika jam pelajaran Bahasa Inggris hari itu habis, Dullah menyadari bahwa tugas mereka terlalu pendek untuk diberi nilai memuaskan.

Jawaban Fahri panjang dan terbuka, Dullah tidak perlu susah-susah merangkai pertanyaan  untuk tahu bagaimana ayah dan ibu Fahri menggunakan waktu luang mereka. Atau makanan favorit yang hanya dimasak pada saat-saat istimewa. Dibandingkan jawaban Fahri, kebohongan Dullah pendek dan berwarna pucat. Tidak mungkin Dullah menceritakan detail kecelakaan yang merenggut orangtuanya, maupun bagaimana Tullah merawatnya selama ini. Bagi Dullah, kenyataan lebih sulit diterima daripada kebohongan.

Bu Mariam memberi kesempatan kepada seluruh siswa untuk melanjutkan tugas mereka di luar jam pelajaran. Beliau menentukan, batas pengumpulan tugas itu adalah minggu depan.



10.

"Eh ada Dul." sapa Tullah. Kali ini tangan dan kuku-kukunya bersih sekali. Pakaiannya pun rapi. "Ada temannya juga ... Tullah." Tullah mengulurkan tangannya. Di pegelangan tangan Tullah melingkar jam tangan yang baru pertama kali dilihat Dullah.

Melihat Tullah, rahang Fahri nyaris jatuh. "Fahri." Malu-malu tangan Fahri menyambut tangan Tullah. Tangan Tullah seperti memiliki setruman hangat yang mengundang.

"Kakak baru saja buat sandwich pakai tomat hasil panen kita. Kalau mau ambil di kulkas ya," ujar Tullah sambil berlalu.

Adegan itu membuat Dullah merasa sangat malu. Dialah yang menyarankan supaya mereka kerja kelompok di rumahnya, meskipun rumah Fahri lebih dekat dan dilaluinya setiap hari dalam perjalanan pulang pergi ke sekolah. Tadinya Dullah tidak mau menginjakkan kakinya ke ruang pribadi Fahri, lebih baik Fahri yang masuk ke ruangnya dengan batasan-batasan. Kalau tahu bakalan begini, lebih baik Dullah saja yang berkunjung ke rumah Fahri.

Dullah dan Fahri mengerjakan tugas Bahasa Inggris sepanjang sore. Dullah mengarang karakter kakek pensiunan Badan Usaha Milik Negara yang membesarkannya dan kerap bermain golf pada akhir minggu. Juga nenek fiktif yang aktif di kegiatan Darma Wanita, dan sangat perhatian. Orangtua dan kakaknya disebut sekali saja pada kalimat pengantar.

Sandwich bertomat segar yang disebut-sebut Tullah ditelantarkan saja di kulkas.


11.

Mereka mendapat nilai baik dalam tugas Bahasa Inggris. Yang terbaik. Namun nilai itu segera terlupakan. Dullah dan Fahri melalui jalan setapaknya masing-masing.

12.

Setiap hari Fahri bangun dan berkegiatan digerakkan oleh gagasan dan harapannya. Orangtuanya, yang dua-duanya psikolog, mengajarkan bahwa dia hanya akan menerima cinta yang cocok untuknya apabila dia menjadi dirinya sendiri.

Fahri hidup dengan contoh dua orang yang percaya bahwa dunia bisa berkembang ke arah yang lebih baik, bahwa setiap manusia menyimpan sisi baik, seandainya saja mereka tidak salah dipahami.

Meskipun, seandainya manusia tidak punya kapasitas berbuat jahat, tentu di dunia ini tidak akan pernah ada perang, holocaust, korupsi, maupun pencurian sandal di mesjid.

Namun, orangtua Fahri berpikir apabila di dunia tidak ada lagi yang percaya bahwa setiap manusia punya sisi baik, maka sejarah gelap akan selalu berulang.

Setiap waktu, ide-ide yang tertanam dalam diri Fahri itu selalu mendapat tantangan dari Kenyataan. Kenyataan, dengan huruf 'K' kapital di tengah kalimat. Kalau betul semua orang punya sisi baik, mengapa sikap anak-anak di sekolahnya tidak berubah? Meskipun Fahri senantiasa menjadi diri sendiri, mengapa dia tidak dicintai? Dan mengapa sekarang dan dua tahun lalu dia masih diteriaki dengan kata yang sama?

Dan mengapa dia selalu jadi sasaran keisengan anak-anak yang bosan? Dari kursi yang ditempeli permen karet, tas yang disembunyikan, dan jadi korban kekerasan yang entah apa alasannya. Seperti sore tadi.

Sepulang les, tahu-tahu Fahri dicegat sekelompok anak berseragam sekolahnya, diseret paksa ke sudut lapangan olahraga yang ditumbuhi semak-semak. Sekolah sudah sepi waktu itu. Di sana dia dipukuli. Fahri tidak mengenali satu pun anak yang mengeroyoknya. Mungkin mereka anak kelas tujuh, tapi badannya besar-besar. Inisiasi? batin Fahri sambil terhuyung-huyung melindungi diri dari pukulan dan tendangan yang terarah kepadanya. Sambil menahan perih, sudut mata Fahri menangkap sosok yang dikenalnya. "Dullah!" pekiknya.

Dullah yang kebetulan lewat, spontan berhenti. Dia segera mengenali pemandangan yang ada di depannya. Anak-anak yang mengeroyok Fahri juga berhenti. Beberapa dari mereka jadi ragu mengayunkan tinju. "Dia temen lo?" salah satu dari mereka menanyai Dullah.

Dullah diam. Tanpa sengaja, matanya menangkap pandangan Fahri.

"Lo kenal sama dia?"

Dullah menggeleng, dan berlalu.


13.

Keesokkannya Fahri mengirim pesan kepada Dullah: "Gue pengen ketemu elo pas jam istirahat nanti. Lo harus mau, kalo enggak bakalan gue buka aib lu di depan anak-anak satu sekolahan."

Pesan itu hanya dibaca, tapi tidak ditanggapi dan ditindaklanjuti. Dullah merasa tidak melakukan sesuatu yang seharusnya membuatnya malu.

Ketika pulang sekolah, tahu-tahu Fahri menarik tangan Dullah. Tanpa peduli dengan orang yang berlalu lalang, dia langsung menyodorkan teleponnya yang sedang memutar video berjudul 'Casting Binan' tanpa suara. Dullah ingin beranjak, tetapi matanya telanjut menangkap wajah yang dia kenali dalam video tersebut. Wajah Dullah merah padam, dia kehilangan kata-kata.

"Mulai sekarang, elo harus mau jadi temen gue. Atau gue buka aib elo," ujar Fahri.


14.

Langit, dan jam yang melingkar di pergelangan tangan Tullah menunjukkan bahwa sekarang sudah pukul sebelas malam lebih. Tullah duduk menunggu di depan meja makan. Dullah belum juga pulang. Bagaimanapun, sekarang dialah satu-satunya anggota keluarga yang terdekat dengannya. Dullah adalah alasan Tullah melanjutkan hidup. Kehadirannya menggerakkan Tullah bekerja dan bangun setiap paginya. Membayangkan kehilangan Dullah, mata Tullah berkaca-kaca. Dia berdoa. Meskipun iman juga merupakan salah satu hal yang hilang setelah kecelakaan orangtuanya.

Lalu, Tullah mendengar pintu pagar dibuka, serta bunyi kenop pintu yang ditekan. Tullah langsung menghapus air matanya, dan menghambur ke pintu depan. Dullah baru saja masuk rumah.

"Dari mana kamu? Sekarang jam berapa?" sentak Tullah.

Dullah diam. Wajahnya menunduk.

"Bilang ke Kakak! Masalah kamu apa sih?!"

"Banyak," ujar Dullah singkat. Dia melanjutkan langkahnya ke kamar, sementara Tullah mengikutinya.

"Heh, ngomong yang baik! Kamu kira Kakak nggak khawatir kamu menghilang seperti ini? Kakak khawatir tahu! Kakak juga khawatir kamu nggak pernah cerita apa-apa lagi sama Kakak! Apa kamu nggak percaya Kakak?"

Tidak ada tanggapan.

"Selama ini Kakak yang memastikan kamu bisa sekolah dan punya rumah buat tinggal! Kakak yang memastikan kamu bisa makan sampai kenyang! Apa kakak nggak boleh tahu tentang apa yang kamu hadapi? Apa kakak nggak berhak dapat ucapan terima kasih atas semua yang telah kakak lakukan?"

Wajah dan mata Dullah memanas mendengar rangkaian kata kakaknya. "AKU NGGAK PERNAH MINTA!" serunya.


15.

Seketika Dullah menyesal begitu kata-kata itu meluncur dari mulutnya. Pandangan Tullah saat ini persis seperti pandangan Fahri ketika Dullah bersikap seolah dia tidak mengenalnya. Pandangan terluka dan tidak berdaya. Dan suatu kesadaran menghantam diri Dullah seperti bendungan yang jebol: Tullah tentu juga tidak pernah minta orangtua mereka meninggal saat dirinya masih muda. Dia tidak pernah minta libur mengurus adiknya, atau libur dari beramah-tamah demi memohon kemurahan hati orang lain. Dullah menyadari, ketika ada orang yang kelihatan berbeda, yang melakukan sesuatu yang membuatnya jauh dari masyarakat di sekitarnya, bisa jadi itu karena dia merasa tidak punya pilihan lainnya.

Tangan Tullah kini terangkat siap menampar Dullah. Namun bel berdering. Tullah dan Dullah membeku.

Bel rumah mereka berdering sekali lagi.

Tullah bergegas ke pintu. "Nanti kita lanjutkan bicaranya," ujarnya dengan suara bergetar.

Ketika membuka pintu, Tullah menemukan bahwa yang menekan bel adalah ... Deden. Dia tersenyum. "Tullah, kita kerja sekarang, yuk? Mumpung akunya lagi mood."

Tubuh Tullah gemetaran. Ketika namanya disebut, dia seperti tidak punya kekuatan untuk menolak. Ketika dia kembali ke kamar Dullah, dia mendapati adiknya sudah tidak ada lagi ada di kamar.


16.

"Fahri." Ibu Fahri menggoyang-goyangkan bahu anaknya. Si anak membuka matanya dengan enggan.

"Ada teman kamu, tuh. Memang sudah malam, tapi kelihatannya dia punya masalah," ujar Ibu Fahri.

"Teman?"

Fahri memakai kacamatanya.


17.

Dullah.

Selasa, 20 September 2016

Percobaan Sederhana


PERANGKAT:
Alat Tulis
Timer

BAHAN:
Sekurang-kurangnya dua orang partisipan, masing-masing dengan sebuah mata atau lebih yang dapat melihat.

LANGKAH:
1. Para partisipan duduk berhadapan dalam jarak yang mungkin untuk melakukan percakapan.
2. Partisipan memandang mata orang yang duduk di hadapannya.
3. Alarm disetel untuk berbunyi setelah dua menit berlalu.
4. Partisipan mencatat apapun yang terlintas di benaknya selama dan setelah kegiatan memandang mata.

HAL YANG PERLU DIPERHATIKAN:
- Partisipan saling memandang satu sama lain tanpa saling bicara.
- Jangan lupa bernapas.


(Kamis lalu (13/9), kami, peserta klab nulis Couchsurfing, melakukan percobaan tersebut. Saya berhadapan dengan Firdhan. Ini catatan hal-hal yang terlintas di benak saya selama dan setelah kegiatan saling berpandangan mata:

Saya merasa tenang ketika bertatapan dengan Firdhan. Nggak ada lagi hal penting yang ingin saya sampaikan kepadanya.

Di sisi lain, saya melihatnya mungkin tidak tenang. Matanya sering berkedip. Napasnya terburu-buru. Saya ingin bilang, "Tenang saja. Saya nggak berniat melakukan apapun yang membahayakanmu."

Saya pikir, memang ada hal yang bisa disampaikan oleh mata yang bertemu mata, tapi ada juga yang nggak bisa disampaikan.

Dengan mata, saya nggak bisa menyampaikan bahwa saya baru saja makan Ifumie di kaki lima langganan yang malam itu agak pesing. Bahwa ada orang (atau hewan) yang rupanya berpikir bahwa pipis di sana merupakan ide bagus. Namun dari tatapan mata orang lain, saya bisa menangkap perasaan tersakiti, geli, bahagia, memberi jarak, jijik, maupun memberi kasih sayang. Saya percaya, dengan tatapan mata, saya bisa menyampaikan pesan bahwa saya mendengarkanmu. Bahwa kamu adalah manusia, sebagaimana saya. Saya akan memperlakukanmu sebagaimana saya ingin diperlakukan.

Saya minta maaf apabila saya salah memahamimu.)

Selasa, 02 Agustus 2016

Rina, Rudi, dan Erika

Hanya dari caranya menjawab sapaan, Rina bisa mendengar kakaknya, Rudi, sedang tidak bersuka hati. Meskipun jawaban itu diucapkan dengan nada sopan, "Halo Rina." Suara Rudi hari itu lebih dalam daripada biasanya. Dan sejak kapan pula mereka bersopan santun seperti itu? Tidak pernah.

Ada juga getar pada suara Rudi yang membuat Rina menahan pertanyaan, "Burung apa yang sedang hinggap di kepalamu?" Rina hanya duduk di sebelah Rudi dalam diam, sambil bernapas ringan. Tidak mengganggu, tapi cukup memberi tahu bahwa dia tidak akan ke mana-mana.

Ketika Rudi mulai membuka percakapan Rina mendengarnya dengan seluruh tubuhnya. Raut wajahnya menunjukkan perhatian ... lalu kelegaan, ketika suara Rudi mulai terdengar seperti yang diingatnya.

***

Erika takut menjadi hoarder. Siang tadi dia baru membaca kesaksian seorang laki-laki yang pernah tinggal bersama hoarder. Laki-laki itu menulis, awalnya dia sepakat tinggal bersama teman serumahnya karena  dia mendapatkan kamar luas di sebuah rumah yang dekat dengan kantornya. Harga sewanya pun jauh lebih murah daripada sewa pemondokan lain di lingkungan tersebut. Namun harga itu mulai terasa mahal, ketika setiap hari dia harus berhadapan dengan pesingnya kencing kucing, ruangan bersama yang kian menyempit, dan segala kerepotan ketika suatu hari teman serumahnya jatuh sakit.

Beberapa tahun ini, Erika hidup sendirian. Dan sejak dulu, dia bukanlah orang yang paling rapi sedunia. Erika biasa membiarkan barang-barangnya tergeletak di lantai supaya mudah ditemukan. Dia menyapu rumah satu minggu sekali, dan mengepel hanya jika ada yang tumpah. Erika ingat sebelum ke kantor pagi tadi, dia meninggalkan begitu saja piring-piring kotor yang tidak tercuci dari dua malam sebelumnya. Dia pun tidak pernah merasa terganggu dengan suara tikus dari dapur. Erika menganggap tikus adalah teman hidup yang cerdas dan mandiri. Mereka tidak perlu disayang maupun disuguhi makanan. Seandainya saja tikus bisa mengurus pemakamannya sendiri.

Dalam perjalanan pulang kantor, Erika acapkali memungut dan mengumpulkan sampah kertas yang ditemukannya di jalan. Bekas bungkus roti, layangan yang sobek, dll. Dia percaya ada sesuatu yang bisa dibuat dengan bahan-bahan tersebut, meskipun dia belum tahu apa. Filosofi serupa juga diterapkan Erika ketika berhubungan dengan laki-laki. Sekalipun sebagian di antara mereka telah mematahkan hatinya, tapi Erika masih saja berprasangka baik. Dia senantiasa yakin bahwa selalu ada alasan di balik setiap tindakan yang tidak dia mengerti. Bahwa pada dasarnya semua pacarnya baik, dan kenangan tentang mereka mesti dipelihara.

Namun, hari itu, setelah membaca artikel tentang hoarder, Erika pulang kantor secara terburu-buru. Dia berniat membersihkan semuanya. Dimulai dari piring kotor yang belum dicuci sejak dua hari lalu.

***

Rina tahu bahwa dia dikaruniai telinga yang istimewa. Ketika mendengar orang lain bicara, dia tidak hanya tahu apa yang sedang diucapkan orang itu. Dia juga menangkap bagaimana suasana hati mereka. Rina pun menanggapi cerita orang lain sesuai dengan apa yang diketahuinya.

Yang membuat Rina sedih ialah: dia jarang menemukan orang lain yang memiliki telinga dengan kapasitas serupa telinganya. Padahal Rina termasuk orang yang sulit menyampaikan perasaannya secara lisan. Dia merasa kalimat-kalimatnya mengambang, seperti balon gas yang tidak sengaja terlepas ketika hendak diberikan kepada orang lain. Dalam rapat, sebelum menyampaikan pendapat, Rina merasa segundah nenek-nenek yang lututnya gemetaran ketika sadar bahwa untuk sampai ke rumahnya beliau harus menyeberangi Jalan Soekarno Hatta di Bandung seorang diri. Di tengah sebuah pernyataan rasa suka, tiba-tiba Rina merasa suaranya berubah jadi suara seekor nyamuk yang terbang menghindari sabetan raket listrik.

Tidak heran, kadang Rina pun memutuskan puasa bicara. Pesannya tidak pernah diterima dengan mulus, mengapa susah-susah? Kalau sudah begini, satu-satunya yang bisa mengundang kembali suara Rina adalah Rudi. Telinga Rudi memang tidak sepeka telinga Rina. Rudi akan mengajukan banyak pertanyaan dan meminta Rina berkali-kali mengulangi ceritanya.  Namun Rudi punya mata yang tidak cuma melihat. Tatapan Rudi adalah batu mungil yang menjaga balon gas Rina tidak tiba-tiba terbang. Anak SMK ramah yang dengan senang hati mengantar nenek-nenek menyeberang. Ruangan lapang yang bisa dihuni manusia dan nyamuk tanpa saling mengganggu.

***

(Cerita ini mulai ditulis di pertemuan Couchsurfing Bandung Writer's Club (28/7), temanya Bingung. Sepuluh menit pertama, kami menulis tema apapun yang terlintas di benak kami. Quantity over quality. Setengah jam berikutnya, kami memilih salah satu dari tema itu yang mau dikembangkan. Kalau berhenti di tengah jalan, tinggal ganti ke tema yang lain.

Saya merasa, seringkali saya dibuat bingung dengan banyaknya pilihan. Juga merasa grogi ketika harus membuat satu cerita dengan benar. Padahal ada banyak cara dan kesempatan untuk melakukan sesuatu. Kalau saya gagal membuat cerita di kesempatan yang satu, masih ada kesempatan yang lain. Kalau saya gagal membuat cerita dalam bentuk tertulis, masih ada cerita yang disampaikan dalam bentuk yang lain. Jadi sebetulnya grogi itu tidak perlu, dan bingung memang untuk dihadapi.

Klab Nulis selanjutnya diadakan Kamis (4/8) di D'Cubes, Jalan Dipatiukur Bandung, pada jam 7 malam.)

Kamis, 28 Juli 2016

Padahal

"Besok gue bakalan dateng kalo gak ujan," katamu.

"Aku juga," ujarku setuju.

Padahal kita berdiri di belahan kota yang berbeda.

Dan besok tidak sama dengan hari ini.

Selasa, 28 Juni 2016

Pan

Telah meninggal dunia pada usia 94 tahun, Pan Balang Tamak. Pan, begitu dia dipanggil oleh keluarga dan kawannya, merupakan suami yang baik dan senantiasa menyayangi dengan cara istimewa. Pan tidak pernah memberi bunga maupun kalimat yang berbunga-bunga. Namun selalu memastikan bahwa lumbung padi keluarganya terisi, istri dan anaknya tidak pernah kelaparan, dan sesekali memasakkan keluarga kecilnya bebek panggang yang resepnya dirahasiakan.

Meskipun kadang-kadang berbuat sesuatu yang membuat anjing dan hewan peliharaannya yang lain terluka, perbuatannya tersebut tidak pernah tanpa sebab-musabab. Setiap luka dibuat untuk tujuan yang lebih besar. Dan ketika waktu luangnya berjumpa dengan cuaca cerah, Pan Balang selalu mengajak para anjingnya berpetualang.

Pan Balang Tamak mungkin bukanlah nama yang menimbulkan kesan baik bagi orang yang baru berkenalan dengannya. 'Pan' artinya bapak, 'balang' belalang, dan 'tamak' maksudnya rakus. Bisa dibilang, namanya berarti bapak-bapak rakus tukang lompat ke sana kemari. Namun dengan bangga Pan Balang Tamak selalu menyebutkan namanya secara lengkap. Dia percaya, segala hal di dunia bisa diucapkan dengan konotasi menghina. Bahkan hal-hal baik sekalipun. Untuk itu, mengapa harus menutupi nama yang dipilihkan orangtuanya?

Pemakaman Pan tidak dihadiri oleh kepala desa, tapi dia pergi dengan diiringi isak tangis seorang istri, enam pasang anak dan menantu, serta tiga puluh empat cucu yang menyayanginya. Genangan air mata mereka membasahi tanah yang mereka pijak hingga sore harinya.

***

(Cerita itu ditulis pada pertemuan Couchsurfing Writer's Club Bandung, Kamis (23/6) lalu. Temanya, cerita rakyat nusantara. Idho dan saya berbagi tugas host. Idho memilih tempat, menyiapkan cerita rakyat dan memimpin jalannya pertemuan. Sementara itu, saya memeriksa tempat, membuat undangan, dan menyiapkan hadiah bagi penulis cerita terfavorit. Sementara Tada memproduksi Batu Menangis: The Musical, Ais menuturkan kisah Timun Mas dari sudut pandang raksasa yang sebetulnya hanya ingin si Timun bersekolah. Cerita lain tentang Pan Balang Tamak bisa dilihat di sini: http://dongengceritarakyat.com/kumpulan-cerita-cerita-rakyat-dari-bali/)

Jumat, 10 Juni 2016

Hal yang Sulit untuk Diceritakan

"Saya mau cerita tentang ... tentang ...." Aku tergagap. Perempuan berkacamata di hadapanku memandang dengan tidak terputus.

Aku menelan ludah. "Jadi sebaiknya saya bercerita langsung, atau boleh berputar-putar dulu? Sejujurnya saya nggak yakin bisa menceritakan ini secara langsung."

"Manapun yang membuatmu nyaman," katanya.

"Jadi ... beberapa waktu yang lalu, saya mengunjunginya. Dia adalah laki-laki yang pernah saya sayangi. Mungkin saat ini pun begitu. Tapi dulu kami tidak berkesempatan menjadi dekat. Sekarang, kami berteman baik. Saya menghubungi dan bertukar kabar dengannya dari waktu ke waktu. Keakraban kami sampai pada tingkat di mana kami bisa saling melontarkan kata-kata menyakitkan, sambil juga menyadari bahwa apa yang lain katakan punya kebenarannya juga. Berkali-kali saya mempertimbangkan menjalin hubungan dengannya. Tapi saya khawatir. Dia tidak pernah bercerita tentang keraguannya. Selalu menunjukkan bahwa dia tidak butuh apa-apa dari saya. Ketika suatu hari saya mengatakan, saya tidak pernah melihatnya sebagai obyek seksual, dengan segera dia membalas, 'I don't either.' Lalu dia pindah kota dan kami semakin sedikit berhubungan.

"Di kota yang kemarin saya kunjungi itu, dia membuka klinik penyembuhan trauma. Karena banyak teman yang sudah memberi testimoni positif, saya ingin mencoba juga meskipun nggak ingat punya trauma yang belum selesai. Melalui sedotan merah jambu yang disediakan, orang-orang yang ingin 'sembuh' dari trauma, mengalirkan cairan dari dalam kepala mereka ke baskom pikiran yang ada di depannya. Cairan yang keluar biasanya berwarna gelap dan pekat. Para pasien lalu diminta meneliti cairan itu. Menghancurkan bagian-bagian yang padat dengan sendok. Lalu meminumnya kembali dengan sedotan yang sama. Seperti antibiotik, sepahit apapun cairan itu mesti dihabiskan.

"Bersama saya, ada seorang lagi pasien yang masuk ke ruang pemeriksaan. Wajahnya memerah saat mengeluarkan cairan kepalanya, matanya pun berair. Supaya aliran cairan kepalanya mengucur deras, dia disarankan bercerita secara lisan. Dia bilang, beberapa tahun silam dia dipaksa berhubungan seksual oleh beberapa orang sekaligus. Yang mengejutkan adalah ... meskipun terpaksa, dia sesungguhnya menikmati pengalaman tersebut. Dia melewatinya tanpa mendapat luka fisik. Ingatan akan pengalaman itu senantiasa dia putar kembali dalam kepalanya ketika hidup terlalu berat untuk dijalani. Ingatan itu ibarat pintu darurat yang bisa diaksesnya kapan saja. Masalahnya adalah, pintu itu tidak membawanya ke mana-mana. Bertahun-tahun dia merasa ada di tempat yang sama. Pengulangan ingatan dan pengalaman tersebut memberi kesenangan yang pasti, yang sekaligus akan hilang seketika. Setelahnya dia merasa sangat buruk karena menyadari bahwa dia masih ada dalam lubang yang sama.

"Secara mengejutkan, cairan kepala saya warnanya cerah. Ungu muda. Tidak ada benda padat yang mesti dihancurkan. Cairannya beraroma manis, dan agak kental. Rasanya pun ringan, setelah saya minum segelas air putih, bekas-bekas rasanya langsung hilang dari mulut saya.

"Saat itu pun, saya berhadapan dengan sisi teman saya yang belum pernah saya jumpai sebelumnya. Dia bisa menyimak cerita pasiennya dengan mata yang mendengarkan. Kata-katanya yang saya tahu bisa seruncing garpu dia tahan. Dengan sabar, dia menyemangati kami meminum habis cairan di baskom masing-masing.

"Setelah selesai, kami semua merasa baikan. Seketika kami mendapat pemahaman baru tentang pengalaman kami. Teman saya mengingatkan sebaiknya kegiatan kami dilakukan secara berkala, karena akar-akar pikiran buruk tidak bisa sepenuhnya tercerabut. Bibit-bibitnya masih ada dalam kepala kami, dan dengan cepat mereka akan tumbuh apabila tidak rutin diproses.

"Usai sesi penyembuhan, saya dan teman saya makan malam. Kami mengunjungi rumahnya. Rumah itu terletak di sebuah gang panjang yang padat. Malam itu bahkan ada pasar malam di sepanjang gang. Sesampainya di rumah, saya merasa amat penat dan segera ingin mencium bantal saja. Tapi dia melarang. Dia minta saya mandi lebih dahulu. Malas-malasan, saya menurut. Karena toh ini kediamannya. Setelah mandi, saya langsung tumbang di atas kasurnya. Yang saya ingat sebelum tertidur, bahwa dia menyalakan komputer dan seprei tempat tidurnya berwarna ungu muda.

"Seperti biasa saya terbangun pada dini hari. Lampu kamar sudah dimatikan, dia berbaring di sebelah saya. Saya memeriksa telepon saya, saat itu jam tiga. Lalu saya mencoba tidur lagi. Sayup-sayup saya mendengar suaranya yang lebih serak daripada biasanya. Katanya, 'Let's hug each other.'

"'Kenapa?' tanya saya.

"'Because it's nice,' jawabnya.

"Saat itu saya teringat sisi dirinya yang baru saja saya jumpai. Saya merapatkan tubuh saya kepada tubuhnya. Dia menjadi sendok. Saya merasakan napasnya di tengkuk saya. Tangannya merangkul dada saya. Badannya hangat. Kaki kami bertautan. Saya merasakan ada tekanan di pantat saya. Dia mengeratkan pelukannya. It is nice indeed. Tubuh saya merespons tubuhnya. Kami tidak bisa lagi bilang bahwa kami tidak saling tertarik secara seksual. Namun di sisi lain saya merasa janggal. Karena pada siang hari, dia tidak pernah menunjukkan bahwa dia punya kebutuhan ini.

"Saat itu, saya bertanya-tanya, apakah dia melakukan ini kepada semua orang yang naik ke tempat tidurnya? Apakah saya hanya daging? Sebetulnya tidak apa-apa kalau dia hanya ingin daging. Masalahnya kami sudah lama mengenal, dan kemungkinan besar akan ketemu lagi, karena lingkaran kami tidak besar-besar amat. Seseorang mungkin hanya ingin memperlakukan yang lain sebagai daging, tapi bisa saja ada situasi di mana daging itu bernama. Dan dia harus duduk semeja dengan daging itu."

Aku menatap pemandangan yang terlihat di jendela di samping tempat kami duduk. Motor-motor berseliweran. Angkot berhenti dan melaju pelan-pelan. Pejalan kaki yang melintas. Segala hal yang lewat tanpa peduli apa yang terjadi di tempat yang dilewatinya.

"Saya merasa nggak bisa memberi lebih dari pelukan. Meskipun kemudian, dia menggesekkan bagian bawah tubuhnya ke bagian bawah tubuh saya. Lalu kami saling berhadapan dan membenamkan wajah yang satu di wajah yang lain. Lalu berpelukan sampai badan kami terasa gerah ...."

Perempuan di hadapanku memandangku dengan cara yang sama ketika cerita ini dimulai. Untuk beberapa saat, dia tidak berkata-kata. Sampai akhirnya dia bertanya, "Itukah pertama kalinya kamu sedekat itu dengan laki-laki?"

Mulutku serta-merta terasa amat pahit. Mungkin inilah yang dirasakan pasien yang kujumpai waktu itu di klinik penyembuhan trauma.

"Jadi dulu papa saya ...."

***

(Ditulis di pertemuan Couchsurfing Writer's Club Bandung (9/6), temanya Unleashed Your Sexual Fantasy. Karena yang datang hari itu conk semua, jadi kami nggak mengerem tulisan kami. Meskipun bagi saya untuk membacakannya berat juga. Kalau sudah begini, saya berharap lebih terbiasa menulis dalam bahasa Inggris. Supaya saya bisa berjarak dengan cerita yang saya bacakan.)

Kamis, 09 Juni 2016

Kecemburuan Menghanguskan Truk Gandeng

Dua teman lama yang berjumpa di Bandung tengah membicarakan betapa mereka tidak ingin tinggal di Jakarta. "Kemarin di jalan ada truk gandeng yang terguling dan terbakar. Macet gila," kata yang satu.

"Nggak ada itu juga sudah macet," sahut yang lain. "Muatan truknya apa, ya? Pasti deh sesuatu yang volatile."

Definisi 'volatile' menurut kamus Merriam-Webster:

1. Readily vaporizable at a relatively low temperature

2. Flying or having the power to fly

3. a. Lighthearted, lively
b. Easily aroused
c. Tending to erupt into violence: explosive

4. a. Unable to hold the attention fixed because of an inherent lightness or fickleness of disposition
b. Characterized by or subject to rapid or unexpected change

5. Difficult to capture or hold permanently: evanescent, transitory

Bisa jadi truknya bermuatan cinta. Dan api yang membakarnya bernama cemburu.

***

(Buat Idho yang diam-diam menulis puisi, dan Nesya yang memberi kami jamuan makan malam lezat.)

Rabu, 01 Juni 2016

Yang Tidak Berubah

Aku menemukannya lagi di bus yang membawaku ke kantor pada pagi ini. Waktu perjumpaan kami tidak bisa lebih tepat lagi daripada sekarang. Aku baru saja pindah ke kota baru, kantor baru, pondokan baru, sampai warung langganan baru. Kemunculan wajah lama seketika memberi kenyamanan karena kini aku tahu ada yang tahu aku. Kalau dia terkejut melihatku, maka dia tidak memperlihatkannya. "Selamat pagi," ujarnya seolah kami baru bertemu kemarin. Seulas senyum muncul di wajahnya ketika aku bercerita bahwa aku pindah kemari karena ingin berganti suasana. "Aku semakin tidak yakin akan mendapat pengalaman dan teman baru lagi. Setiap berangkat kerja, aku ingin memutar ke jalan yang paling berliku. Aku semakin tak sabaran melihat tikungan yang itu-itu lagi."

***

Kemarin, sepulang kerja, aku membongkar barang-barang yang belum sempat kubenahi. Buku-buku harianku mengisi dua kardus Indomie. Aku mulai mengisi diary on and off sejak masih SD, lalu menetapkannya sebagai kewajiban harian pada usia ke-19 tahun. Dalam setahun, aku mengisi satu sampai dua buku. Dapatkah kamu menebak berapa usiaku saat ini?

Namanya muncul berulang kali di buku harian dari tahun 2009. Mataku menangkap sebuah paragraf yang seketika membawaku kembali ke masa itu--Hal-hal yang saya sukai dari -----:
1. Kami sama-sama suka membaca. Dia banyak bercerita tentang hal-hal yang lantas membuat saya penasaran.
2. Wangi cologne yang dipakainya sesegar wangi rumput yang baru saja dipangkas.
3. Kecerdasannya biasa saja.Namun saya suka ketika dia terlihat gugup setiap saya mengatakan hal pertama yang terlintas di benak saya saat berjumpa dengannya: "Senyum chipmunk!" "Perut Buddha!" "I like you love you!"

***

Lucu. Setelah bertahun-tahun, sikapku pada dasarnya masih seperti yang tertangkap dalam buku-buku harian yang kertasnya sudah menguning itu. Seakan aku tidak pernah belajar dari pengalamanku. Maka, wajar saja kini setiap pagi aku melangkah ke halte bus dengan langkah yang ringan. Selalu ada dia di kursinya. Selalu ada teman mengobrol. Dinamika kami berulang kembali. Aku akan membahas apapun yang terlintas di benakku: kesalahpahaman di lingkungan baru; air panas yang semalam tak mengalir di pondokan; sampai seorang komuter tampan dengan jaket berbercak cat dan kanvas yang ditutup kain putih. Dia yakin kanvas itu memuat lukisan realistis, sementara aku menduga lukisan impresionistik.

Ah kupikir, sikapnya juga masih seperti dulu. Dia senantiasa memegang teguh keyakinannya. Keyakinannya bisa berkembang dan berubah-ubah, tapi dia tak pernah menunjukkan kesadaran bahwa keyakinannya mungkin saja salah. (Inilah yang kumaksud dengan 'Kecerdasannya biasa saja.') Dia pendengar yang baik, tapi masih berjarak. Kadang aku merasa, diam-diam, di balik matanya yang sipit itu ada benak yang senantiasa menilaiku.

Sebetulnya itu tidak jadi soal, karena aku pun selalu menilai orang lain. Namun aku tidak pernah menyimpannya sendiri. Aku selalu menyatakan penilaianku--membenturkannya dengan kenyataan. Komuter tampan itu ternyata membawa foto sebuah meja yang sekilas dipadati buku, asbak, pensil, dan secangkir kopi, tapi jika dilihat lebih dekat, semua benda itu terbuat dari kertas. "Jadi ini realistis atau impresionistik?" tanyanya. "Mungkin dua-duanya?" Aku dan si komuter bertukar pandangan, kami mengatakan hal yang sama secara bersamaan.

***

Sejarah (yang kutulis sendiri) mencatat bahwa dengan segera namanya hilang dari buku harianku. Setelah pernyataan, "Aku suka kamu," yang diucapkan dengan lebih serius, dia seolah berlari menghindariku dengan kecepatan cahaya. (Tepatnya kurang dari 43 menit, karena tahu-tahu aku mendengar kabar bahwa dia telah pindah ke Jupiter.)

Sepeninggalnya, serta-merta aku menyadari betapa sedikit pengetahuanku tentang dia ... di luar informasi yang bisa diperoleh di social media. Aku tidak tahu ... preferensi potongan ayam gorengnya: paha, sayap, atau dada? Tapi serius. Aku tidak tahu apakah dia bermigrasi sendiri atau bersama keluarganya? Apakah selama kami bersama diam-diam dia sedang mengurus segala dokumen kepindahan? Apa yang membuatnya tidak bercerita?

Untungnya aku tak pernah berharap pertanyaan tersebut akan terjawab suatu hari. Karena sekarang, setelah kami kembali berjumpa pun, pertanyaanku tetap tak terjawab. Ada pertanyaan yang sudah bisa kujawab sendiri (paha). Namun, ketika kutanyakan soal-soal yang lain, kebanyakan dia hanya mengangkat bahu dan mengatakan, "Lupa. Itu kan sudah lama sekali."

***


(Cerita ini dikembangkan dari tulisan yang dibuat pada saat sesi menulis Couchsurfing Writer's Club (26/5) yang lalu. Sepertinya bisa lebih panjang lagi. Rendy, host sesi nulis malam itu menentukan temanya: What Makes You Vulnerable. Saya merasa rentan ketika menyukai orang yang tidak bisa sama terbukanya dengan saya. Karena temanya begitu, dalam sekejap saja klab nulis kami berubah jadi klab curhat. Di penghujung pertemuan, saya merasa lebih dekat lagi dengan teman-teman yang lain.

Pertemuan klab nulis selanjutnya akan diadakan hari Kamis (2/6) jam 19:15, di Kedai Kecil, Jalan Dipatiukur, dekat Starbucks.)